Ternyata di Planet Asing Bisa Tanam Kehidupan

Ternyata di Planet Asing Bisa Tanam Kehidupan

Para ilmuwan dari University of California telah temukan cara untuk memisahkan molekul karbondioksida dan mendapatkan atom karbon dan molekul oksigen. Di jurnal Science, para ilmuwan menjelaskan bagaimana proses penemuan dan apa manfaatnya dari temuan mereka.

Selama bertahun-tahun peneliti telah mengembangkan teori tentang perkembangan kehidupan di planet Bumi yang disebut sebagai Great Oxidation Event (GOE). GOE merupakan tahap di mana tanaman berkembang dan mulai mengambil karbondioksida dan mengeluarkan oksigen.

Dilansir Phys. Dengan hasil penelitian ini, ada jalan untuk mencapai GOE menggunakan cara non-biologis. Akibatnya, hasil ini berimplikasi pada proses penemuan planet lain di alam semesta.

Kemungkinannya, proses serupa terjadi di planet lain dan hasilnya mengharuskan ahli astronomi untuk memasukkan unsur lain selain keberadaan oksigen di atmosfir planet tersebut untuk melihat adanya kemungkinan kehidupan.

Selain itu, bagi astronot, hasil penelitian ini berguna karena jika ada peralatan yang dapat dibuat untuk mengeluarkan molekul oksigen secara terus menerus dari karbon dioksida yang dihembuskan astronot, maka tidak perlu ada tangki oksigen.

cara

1 Response to "Ternyata di Planet Asing Bisa Tanam Kehidupan"

Disini Anda bebas bertanya maupun mengutarakan ide, gagasan, opini secara bebas yang tentu tidak termasuk dalam koridor Sara. Dilarang keras titip Link / URL hidup maupun berupa tulisan atau mempromosikan produknya.